Irjen Pol Ahmad Luthfi; Sinergi dengan Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai 2024

    Irjen Pol Ahmad Luthfi; Sinergi dengan Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai 2024
    Foto: Saat Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Ketika Talk Show di JawaPos TV Semarang, Kamis. (25/7/2024) Pagi.

    KOTA SEMARANG - Dalam rangka pengamanan Pilkada 2024, Polda Jateng akan menggelar Operasi mandiri kewilayahan dengan sandi Operasi Mantap Praja.

    Hal tersebut dikemukakan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi saat talk show di JawaPos TV Semarang, Kamis. (25/7/2024). Pagi.

    Irjen Pol Ahmad Luthfi memaparkan kesiapan jajaran dalam pengamanan Pilkada 2024 diantaranya dengan menyiapkan sarana dan prasarana termasuk menggelar pelatihan seperti Sispamkota, Sispam Mako mapupun menyiapkan personil guna pengamanan dan pengawalan Calon kepala dan wakil kepala daerah.

    “Jadi di wilayah masing masing kota/ kabupaten, kapolres sudah membuat SOP penanganan apabila terjadi kontijensi sekaligus pengamanan mako seperti KPU, Bawaslu, Polres sampai Polsek siapa yang bertanggung jawab maupun plothing anggota, ” ujar kapolda

    Kapolda menambahkan bahwa jumlah Polisi di Jawa Tengah yang hanya sekitar 36 ribu orang untuk melayani hampir 37 juta penduduk, membuat rasio polisi sangat rendah, yaitu 1:1.800. untuk itu peran serta masyarakat sangat penting dalam menjaga Kamtibmas. 

    “Rasa aman dan Jaminan keamanan tanggung jawab kita bersama, TNI-Polri dan masyarakat harus kita didik untuk menjadi Polisi bagi dirinya sendiri, ” imbuh Kapolda.

    Dalam rangka mendinginkan situasi Pilkada 2024 dimana dalam tahun politik masyarakat menjadi terbelah, Polda Jateng membentuk Satgas cooling system guna terciptanya pemilu yang aman dan damai. Dalam Cooling Sistem tersebut terdapat beberapa Satgas diantaranya Satgas Manajemen Sosial, Satgas Manajemen Media, dan Satgas Manajemen Kemitraan.

    Kapolda juga menekankan terkait Netralitas TNI-Polri dimana ditiap daerah sudah punya posko Netralitas.

     “Netralitas kita. Ini amanat undang-undang kalau di Kepolisian, dalam Pasal 28 ayat 1 Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri. Yaitu berbunyi Polri bersikap netral dalam kehidupan politik dan tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis, ” pungkasnya

    kota semarang jateng pilkada damai 2024
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Muntilan Sosialisasi Bahaya Narkoba...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Magelang Sumbang Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Harmoni dalam Keberagaman: Doa Bersama Lintas Agama di Semarang, Kapolri Tegaskan Persatuan Menuju Pilkada Damai 2024  
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!
    Tragedi Laut Pekalongan: 12 Kapal Terbakar Hebat, Polda Jateng Kerahkan Pasukan Damkar dan Water Cannon
    Polresta Magelang Gelar FGD Strategi Penanganan Kekerasan Pelajar
    BENTUK APRESIASI KEPADA PENGGUNA JALAN YANG TERTIB, SATLANTAS POLRESTA MAGELANG MEMBERIKAN COKELAT DAN BUNGA DALAM RANGKA OPS PATUH CANDI 2024
    Kapolresta Magelang Pimpin Pengamanan Rute Kujungan RI 1 di Candi Borobudur Magelang Jawa Tengah
    Operasi Zebra Candi 2024: Polresta Magelang Tegakkan Keselamatan Lalu Lintas dengan 663 Teguran
    Dua Personel Polresta Magelang Terima Kenaikan Pangkat Pengabdian, Kapolresta: Ini Adalah Penghargaan untuk Loyalitas dan Dedikasi Tanpa Batas
    Polresta Magelang Gelar FGD Strategi Penanganan Kekerasan Pelajar
    BENTUK APRESIASI KEPADA PENGGUNA JALAN YANG TERTIB, SATLANTAS POLRESTA MAGELANG MEMBERIKAN COKELAT DAN BUNGA DALAM RANGKA OPS PATUH CANDI 2024
    Kapolresta Magelang Pimpin Pengamanan Rute Kujungan RI 1 di Candi Borobudur Magelang Jawa Tengah
    Harmoni dalam Keberagaman: Doa Bersama Lintas Agama di Semarang, Kapolri Tegaskan Persatuan Menuju Pilkada Damai 2024  
    Jaga Kedamaian Masyarakat, Polresta Magelang Gelar Doa Bersama Lintas Agama
    Irjen Pol Ahmad Luthfi Bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf: Jawa Tengah Bersholawat untuk Indonesia Maju dan Damai
    Kapolresta Magelang Dukung Pembangunan Masjid As Shobirin dengan 50 Sak Semen
    Kapolresta Magelang Sumbang Pembangunan Masjid Tarbiyatul Muttaqin Garon
    Korupsi Jalur Mandiri PPG Terbongkar! Polresta Magelang Tangkap Empat Tersangka, Uang Miliaran Diamankan

    Ikuti Kami